Sabtu, 19 Februari 2022

Tugas Sistem Informasi Soal & Jawaban BAB I KONSEP DASAR

TUGAS SISTEM INFORMASI 

Nama              : Lukman Hakim

NIM                : 201511030 (Genap)

Kelas               : R3

Mata Kuliah    : Sistem Informasi (APSI) 

Jawaban

1. Sebutkan definisi dari sistem, data, informasi, sistem informasi

2. Gambarkan dan jelaskan siklus informasi dari data

3. Sebutkan data-data yang digunakan sistem informasi yang di hasilkan dari perancangan sistem informasi dalam sistem online shop, cari 5 data dan 5 informasi yang di dapatkan

4. Jelaskan klasifikasi dari sistem yang meliputi

a. Sistem abstrak dan fisik

b. Sistem alamiah dan buatan manusia

c. Sistem deterministrik dan probabilistik

d. Sistem tertutup dan terbuka(beri contoh masing-masing 1) 

5. Apa peranan dari sistem informasi bagi pihak menejemen

Jawaban

1. A. Sistem

Menurut Shelly dan Rosenblatt(2012:7) sistem adalah sekumpulan komponen yang saling berinteraksi untuk menghasilkan tujuan tertentu. Menurut Satzinger, Jackson dan Burd(2010:6) sebuah sistem adalah kumpulan komponen-komponen yang saling terkait yang berfungsi bersama-sama untuk mencapai hasil tertentu sedangkan menurut Valacich, George dan Hover(2012:6) sistem merupakan seperangkat komponen atau prosedur bisnis yang saling terkait yang digunakan dalam satu unit bisnis dan bekerja sama untuk tujuan tertentu. Menurut Stairs dan Reynolds(2010:6) sistem merupakan kumpulan elemen-elemen atau komponen-komponen yang saling berinteraksi untuk menghasilkan suatu tujuan. Menurut O’Brien dan Marakas(2011:26) sistem merupakan komponen yang saling berinteraksi dengan batasan yang sudah ditetapkan, bekerja bersama-sama untuk mencapai tujuan yang objektif dengan menerima input dan menghaslkan output dalam proses transformasi yang terorganisir. Menurut Oz(2009:11) sistem merupakan kumpulan dari komponen-komponen yang bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama, atau beberapa tujuan, dengan menerima masukan, pengolahan, dan menghasilkan output secara terorganisir.

 B. Data

Menurut Oz(2009:9) data merupakan fakta tentang orang, kejadian-kejadian serta subjek lainnya yang dimanipulasi dan diproses untuk menghasilkan informasi. Menurut O’Brien dan Marakas(2011:34) data merupakan fakta-fakta mentah, observasi mengenai fenomena fisik atau transaksi bisnis. Pendapat Stairs dan Reynolds(2010:5) data merupakan fakta-fakta mentah, seperti nomor induk karyawan, total jam kerja dalam seminggu, bagian penomoran inventori ataupun sales order. Menurut Shelly dan Rosenblatt(2012:7)  data adalah fakta yang menjadi material dasar sebuah sistem, sedangkan menurut Laudon dan Laudon(2012:15) data merupakan aliran fakta-fakta mentah yang mewakili peristiwa yang terjadi dalam organisasi atau lingkungan fisik sebelum di atur dan disusun kedalam bentuk yang dipahami dan dapat digunakan. Menurut Valacich dan Schneider(2012:22) Data merupakan material mentah, informasi yang belum terformat, seperti kata dan angka-angka. 

C. Informasi

Menurut Shelly dan Rosenblatt(2012:7)  informasi adalah data yang telah di transformasi menjadi bentuk yang lebih berguna bagi pemakai. Menurut Becerra-Fernandez dan Sabherwal(2010:18) informasi adalah subset data yang memiliki konteks, relevansi, dan tujuan sedangkan Laudon dan Laudon(2012:15) berpendapat bahwa informasi merupakan data yang telah diubah menjadi bentuk yang bermakna dan berguna bagi manusia. Informasi merupakan fakta atau kesimpulan yang memiliki arti dalam konteks, Oz(2009:19).Menurut Stairs dan Reynolds(2010:5) Informasi adalah kumpulan fakta terorganisir sehingga memiliki nilai tambahan di luar nilai fakta individual. Informasi merupakan data yang telah dikonversi kedalam konteks yang bermakna dan berguna kepada pengguna akhir tertentu (O’Brien dan Marakas, 2011:34). Menurut Valacich dan Schneider(2012:22, 510) informasi merupakan data yang telah diformat dan / atau terorganisir dengan berbagai cara sehingga menjadi berguna bagi orang yang menggunakan. Agar informasi bermanfaat bagi pengguna untuk pengambilan keputusan, informasi memiliki karakteristik tertentu seperti tabel dibawah, Stairs dan Reynolds(2010:7)

D. Sistem Informasi

Menurut Laudon dan Laudon(2012:15) Sistem informasi merupakan seperangkat komponen yang saling terkait yang mengumpulkan (atau mengambil), memproses, menyimpan, dan mendistribusikan informasi untuk mendukung pengambilan keputusan dan kontrol dalam sebuah organisasi. Shelly dan Rosenblatt(2012:7) berpendapat bahwa Sistem informasi adalah kombinasi teknologi informasi, orang(people) dan data untuk mendukung kebutuhan bisnis. Menurut Oz(2009:13) Sistem Informasi terdiri dari semua komponen yang bekerja sama untuk memproses data dan  menghasilkan informasi. Sistem Informasi merupakan seperangkat komponen yang saling berinteraksi untuk mengumpulkan, mengubah, menyimpan dan menyebarkan  data dan informasi serta menyediakan mekanisme umpan balik untuk memenuhi tujuan (Stairs dan Reynolds, 2010:4). Menurut O’Brien dan Marakas(2011:4) Sistem Informasi merupakan kombinasi secara terorganisir atas apa saja dari orang/pengguna, hardware, software, jaringan komunikasi, sumber daya, aturan dan prosedur yang menyimpan, menerima, mengubah dan menyebarkan informasi dalam sebuah organisasi.  Menurut Valacich, George dan Hover(2012:20), Sistem informasi adalah kombinasi hardware, software, dan jaringan telekomunikasi yang dibangun orang dan digunakan untuk mengumpulkan, membuat, dan mendistribusikan data yang berguna  dalam pengaturan organisasi. Menurut Satzinger, et al(2010:6), sistem informasi merupakan kumpulan komponen yang saling terkait yang mengumpulkan, memproses, menyimpan, dan menyediakan informasi sebagai output yang diperlukan untuk menyelesaikan tugas bisnis. Menurut Shelly dan Rosenblatt(2012:8) sebuah sistem informasi memiliki lima komponen kunci utama yaitu terdiri dari hardware, Software, data, process dan people.

2. Siklus informasi adalah gambaran secara umum mengenai proses terhadap data sehingga menjadi informasi yang bermanfaat bagi pengguna. Informasi yang menghasilkan informasi berikutnya. Demikian seterusnya proses pengolahan data menjadi informasi

Gambar siklus informasi:


3. 

1.      201511030(Genap)

5       Data di Situs Belanja Online Shoppe :

-        Data Penjualan Sepatu Adidas

-        Data Laptop dengan Harga Di atas 21 Juta

-        Data Laptop dengan Harga Di bawah 21 Juta

-        Data Pengiriman Paket pesanan konsumen

-        Data Harga Laptop Merk Lenovo

 

5 informasi di perguruan tinggi :

-        List Harga Laptop Merk Lenovo

-        List Harga Laptop Di atas 21 Juta

-        List Harga Laptop Di bawah 21Juta

-        Informasi Keberadaan Paket pesanan konsumen

-        Informasi Terjualnya Sepatu Adidas


4. 

a. Sistem Abstrak dan Sistem Fisik yaitu :

Sistem Abstrak (abstract system), adalah sistem yang berisi gagasan atau konsep-konsep. Contohnya adalah sistem teologi atau keagamaan yaitu suatu sistem yang mengatur hubungan antara manusia dengan Tuhannya, antara alam dan Allah sebagai pencipta alam semesta.

Sistem Fisik (physical system), adalah sistem yang secara fisik dapat dilihat, contohnya, sistem Komputer, sistem transportasi, sistem perguruan tinggi, sistem akuntansi dan lain-lain.

b. Sistem Deterministik dan Probabilistik yaitu : 

Sistem Deterministik (deterministic system),adalah sistem yang operasinya dapat diprediksi secara tepat. Contohnya adalah sistem komputer. Sistem ini kita dapat memberikan input sesuai dengan tujuan output tertentu.

Sistem Probabilistik (probabilistic system), adalah sistem yang tidak dapat diprediksi atau diramal dengan pasti karena mengandung unsur probabilitas atau kemungkinan-kemungkinan. Contohnya adalah, sistem evapotranspirasi, sistem serapan hara, sistem fotosintesis dan lain-lain.

c. Sistem Tertutup dan Sistem Terbuka yaitu : 

Sistem Tertutup (closed system), adalah sistem yang tidak berhubungan dengan lingkungan dan tidak dipengaruhi oleh lingkungannya, dengan kata lain sistem yang tidak bertukar materi, informasi atau energi dengan lingkungan. Contohnya, reaksi kimia dalam tabung reaksi yang terisolasi.

Sistem Terbuka (open system), adalah sistem yang berhubungan dengan lingkungan dan dipengaruhi oleh lingkungan. Ciri-cirinya adalah, sistem menerima masukan yang diketahui, yang bersifat acak, maupun gangguan. Contohnya, sistem yang berlaku pada perusahaan dagang, sistem tanah dan lain-lain.

d. Sistem Alamiah dan Sistem Buatan Manusia yaitu :

Sistem Alamiah (natural system), adalah sistem yang terjadi secara alamiah tanpa campur tangan manusia, contohnya sistem tata Surya.

Sistem Buatan Manusia (human made system), adalah sistem yang dibuat oleh manusia, contohnya sistem komputer, sistem mobil, sistem telekomunikasi

5. 

Meningkatkan akurasi data (Ada banyak jenis informasi yang bersirkulasi dalam perusahaan. Sebut saja administrasi, keuangan, pemasaran, hingga proyek dengan klien)

Memudahkan koordinasi divisi (Sistem informasi manajemen menyediakan layanan yang dapat dipakai sebagai dasar perencanaan, pengawasan, hingga pengarahan yang dilakukan pihak manajemen)

Memperbaiki kualitas SDM (Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan salah satu aset terpenting dalam usaha. Mengenalkan mereka pada sistem informasi manajemen secara tak langsung meningkatkan kualitas mereka, terutama kalau SDM sebelumnya belum mengenal cara kerja sistem tersebut)

Mengurangi biaya operasional (Perputaran uang dalam perusahaan harus diawasi secara ketat untuk menghindari kemungkinan tak terduga, salah satunya pembengkakan biaya operasional).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tugas SISTEM INFORMASI Soal & Jawaban Bab IX PERANGKAT PERMODELAN SISTEM

  TUGAS SISTEM INFORMASI   Nama              : Lukman Hakim NIM                : 201511030 (Genap) Kelas               : R3 Mata Kuliah     ...